Beberapa makanan daerah Bali memiliki citarasa pedas yang lezat. Salah satunya bisa ditemukan di salah satu rumah makan di Bali yang terkenal dengan nasi campur pedasnya.
Tidak heran, masyarakat Bali pun mempunyai berbagai jenis sambal khas yang unik dan nikmat. Apa saja? Simak resepnya di bawah berikut!
Sambal bongkot
Bahan
2 buah bongkot atau batang muda kecombrang
7 buah cabai rawit, diiris tipis-tipis
5 siung bawang merah, diiris tipis-tipis
2 siung bawang putih, diiris tipis-tipis
1 batang serai, digeprek
1 bungkus terasi
1 buah jeruk limau
garam secukupnya
Cara membuat:
- Kupas bagian hijau dari bongkot dan iris tipis-tipis bagian putihnya. Kalau menemukan bagian hijau lagi, kupas dan iris bagian putihnya sampai habis.
- Beri sedikit air dan garam, kemudian remas-remas halus dengan tangan. Bilas menggunakan air mengalir dan sisihkan.
- Panaskan minyak goreng dan tumis bongkot yang telah dibilas. Masukkan serai yang telah digeprek, irisan bawang merah, bawang putih dan cabai rawit.
- Tambah serasi dan garam, lalu tumis sampai harum. Matikan api dan beri perasan jeruk limau. Aduk sampai tercampur rata.
- Sajikan sambal bongkot dengan hidangan lainnya
Sambal Nyuh
Bahan
200 mililiter minyak goreng
1/4 kelapa agak tua, diiris
10 buah cabai rawit, diiris tipis
10 siung bawang merah, diiris tipis
5 siung bawang putih, diiris tipis
1 sendok makan terasi
1 sendok teh garam
1 lembar daun salam
1 lembar daun jeruk
Cara membuat:
- Tumis irisan daging buah kelapa sampai warnanya kuning kecokelatan, lalu tiriskan.
- Campurkan terasi dan garam. Aduk merata.
- Panaskan minyak sedikit saja untuk menumis bawang merah, bawang putih, cabai rawit, terasi, daun salam, dan daun jeruk. Tumis merata sampai matang dan harum.
- Kecilkan api kompor, masukkan tumisan kelapa dan aduk hingga tercampur rata seluruhnya.
- Koreksi rasanya. Kalau sudah pas, sambal nyuh siap dinikmati.
Sambal Gerang
Bahan
100 gram ikan teri
8 siung bawang merah, diiris tipis
3 siung bawang putih, diiris tipis
5 buah cabai rawit
1 buah terasi
1 buah jeruk limau
1 sendok teh garam
penyedap rasa (sesuai selera)
minyak goreng secukupnya
Cara membuat:
- Ulek kasar bawang merah, bawang putih, cabai rawit, dan garam.
- Masukkan sejumput penyedap rasa dan sesendok minyak goreng. Ulek lagi hingga merata.
- Panaskan minyak di atas kompor untuk menggoreng ikan teri.
- Matikan kompor, angkat dan tiriskan.
- Campurkan ikan teri dengan sambal di atas cobek, ulek seluruhnya beberapa saat.
- Beri perasan air jeruk limau dan ulek kembali hingga merata.
- Pindahkan sambal ke piring saji dan sambal gerang siap disantap.
Makanan orang Bali yang khas ini pun bisa Anda nikmati bersama lauk utama dan tentu saja, nasi putih hangat. Selamat mencoba dan selamat menikmati!